Pada tanggal 24 juni 2012 jam 07.00 pagi kami berangkat menuju jakarta dari Bandara Polonia Medan,sampai di Jakarta kami Pergi Menuju Hotel Mercure Ancol,Jakarta untuk registrasi ulang,oh ya saya lupa kami dijakarta didampingi oleh Pak Ebeng Saragih dan Ompung(panggilan),tetapi 5 dari 6 peserta termasuk saya didampingi juga oleh orangtua,disana kami tinggal selama seminggu dari taggal 24 juni-1 Juli 2012,disana banyak pengetahuan-pengetahuan sanitasi yang kami dapat mulai dari workshop-workshop dengan pembicara yang bagus seperti Kak Seto,Yayasan Tzu chi,Arief Rahman,Muahammad Baedowy,Walikota Payakumbuh,Fonda Rafael dan lain lain.Perlombaan dimulai dari tanggal 26 juni-27 juni 2012,walaupun di penjurian saya tidak masuk final,Alhamdullilah saya mendapat Juara 1 karya tulis terbaik Nasional.Nah tanggal 28 juni 2012,kami semua para duta sanitasi dari seluruh indonesia,pergi ke dufan,untuk melepas jenuh setelah mengikuti penjurian,dan serunya kami ke dufan di biayai pemerintah hehe^^,tanggal 29 juni kami pergi bersilaturahmi ke istana wapres untuk bertemu Ibu Herawati Boediono dan pada jam 13.00 kami pergi kementrian pendidikan dan kebudayaan,setelah itu kami pergi ke SMP 259 DKI Jakarta untuk kunjungan lapangan,disana sekolah nya sangat bersih,sanitasinya terjaga dan disana dilakukan pendaur ulangan sampah dan komposing,dan pada tanggal 30 juni,kami akan mengikuti GEMA INDONESIA PEDULI SANITASI,disini lah acara yang paling melelahkan karna acara mulai dari jam 08.00 sampai 11.00 siang bisa dibayangkan bagaimana panasnya matahari pada jam tersebut,oh iya GEMA INDONESIA PEDULI SANITASI di ikuti oleh
-198 Duta sanitasi 2012
-800 anak SD dari sekolah negeri se-DKI Jakarta
-200 anak sanggar seni(anak sd)
oh iya tapi walaupun melelahkan,suasana tetap riang karna adanya Kak Nugie(Sahabat Sanitasi & Drummer The Dance Company) bernyanyi bersama kami menyanyikan lagu sanitasi seperti 3R(reduse,reuse,recycle) ,Sanitasi untuk kehidupan yang lebih baik dan Peduli sanitasi yang juga dinyanyikan bersama kami para duta Sanitasi,dan akhirnya pada malam itu kami semua para duta sanitasi harus berpisah karna kami akan balik ke kota masing-masing.Demikian cerita saya tentang jambore sanitasi nasional 2012,bye..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar